Latest News

Sunday, April 17, 2016

Makanan Sehat Untuk Ibu Menyusui

Beberapa Makanan Terbaik Untuk Ibu Menyusui - Memberikan ASI sebuah kehormatan besar untuk para wanita dengan berharap berbagai kebutuhan nutrisi dan gizi sang buah hati terpenuhi. Namun masih banyak para Ibu belum mengetahui sepenuhnya bahwa makanan dari sang Ibu sangat berpengaruhi untuk memenuhi nutrisi dan gizi sang buah hati.Menurut Organisasi kesehatan Dunia WHO, menyusui bayi secara eksklusif selama enam bulan pertama akan melindungi bayi dari berbagai macam penyakit umum anak serta utk memperoleh manfaat jangka panjang.Jika Anda menyusui bayi Anda, maka Anda membutuhkan sekitar 500 kalori lebih banyak dari asupan kalori sebelum kehamilan supaya bisa memnerikan susu secara memadai kepada bayi Anda, kata Discovery Health. Menyusui juga membutuhkan protein, cairan, kalsium, nutrisi dan makanan yg kaya vitamin tambahan. Meskipun tidak ada diet khusus yang harus dijalani oleh ibu menyusui, namun Ibu yg tak memenuhi kepentingan gizinya dengan baik secara tidak langsung juga akan berdampak kepada bayinya. Zat tertentu dalam makanan atau minuman terkadang bisa menjadi ASI, sehingga diet ibu menyusui yg buruk dapat merugikan kesehatan bayi.Berikut ini ada beberapa makanan bergizi yg akan banyak manfaatnya bagi ibu menyusui :1. Susu dan telurMenyusui membutuhkan banyak energi dan nutrisi, sehingga meningkatkan asupan kalsium adalah bagus utk mempromosikan kesehatan tulang. Bayi Anda sangat bergantung pada ASI utk memperoleh asupan kalsium utk membantu pertumbuhan tulang mereka. Utk memenuhi kepentingan kalsium harian Anda, penting utk memasukkan produk susu yg kaya akan kalsium kedalam diet Anda. Asupan kalsium yg cukup setiap hari akan membantu memperkuat tulang bayi dan mencegah kelemahan tulang yg disebabkan oleh kurangnya asupan kalsium selama kehamilan.2. Buah JerukIbu menyusui membutuhkan banyak energi supaya tubuh mereka selalu segar dan vit. Jeruk ialah sumber alami vitamin C,yaitu vitamin yg juga terdapat dalam ASI.Ibu menyusui yg memperoleh vitamin C dari makanan alami umumnya aman,serta tidak memerlukan suplemen tambahan lagi.Bayi akan mendapatkan asupan vitamin C yg sangat mereka butuhkan dari ASI.

3. Alpukat
Buah yg lembut dan lezat yg disebut alpukat kaya akan lemak tak jenuh tunggal, bermanfaat menurunkan kolesterol dan menjaga tekanan darah ibu menyusui.Alpukat yg dikonsumsi ibu menyusui juga bermanfaat utk mendukung perkembangan otak dan mata bayi mereka.

4. Buah beri
Buah ini amat kaya akan antioksidan penting,serat,dan fitonutrisi penting dan bisa membantu memudahkan BAB pada bayi ibu pasca kehamilan.

5. Kacang-kacangan
Asupan zat besi ibu akan diteruskan ke bayi mereka melalui ASI,jadi ibu perlu memastikan tingkat zat besi mereka cukup utk menghindari anemia.Kacang hitam merupakan sumber nutrisi yg baik utk ibu menyusui.Sementara itu jenis kacang-kacang polong mengandung jenis bakteri sehat dan enzim yg membantu pencernaan.Daging merah dan ayam juga sumber makanan yg baik utk mendapatkan asupan zat besi.Selain zat besi,kacang-kacangan juga memberikan vitamin,protein,serat,lemak tak jenuh tunggal yg baik bagi bayi,dan antioksidan.

6. Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hijau ialah sumber vitamin dan nutrisi yg baik seperti vitamin A,kalsium, vitamin C,dan zat besi.Bayam dan brokoli mempunyai kadar vitamin A yg tinggi, bermanfaat bagi bayi–bahkan mengurangi tingkat efek kematian mereka.

7. Bijian
Bijian mengandung asam folat,yaitu nutrisi yg penting utk pertumbuhan sel dan pertumbuhan bayi serta memulihkan kondisi ibu setelah kehamilan dan melahirkan. Meskipun asam folat ada dalam ASI,namun penggunaan suplemen selama menyusui harus diawasi oleh dokter ahli.

8. Ikan Salmon Atau ikan Sarden
Makanan yg kaya akan DHA (docosahexaenoic acid) dianggap sehat utk diet menyusui karena banyak mengandung omega 3.Ikan Salmon atau sarden bisa membantu meningkatkan pertumbuhan otak bayi,namun disarankan tidak mengkonsumsinya lebih dari 12 ons selama 1 minggu.

READ MORE :


5 TIPS MENGISI ULANG BATERAI PONSEL AGAR TETAP AWET


No comments:

Post a Comment